Review dan Pesan Drama Mr Sunshine
Sebenarnya ini bukan Review ya, tetapi lebih ke Amanat atau pesan dari Film Mr Sunshine.
Seperti yang kita tau, film ini memakan budget 40 miliar won atau sekitar 500 miliar rupiah . Drama ini ditulis oleh Kim Eun sook Jagga yang nggak diragukan lagi kemahirannya.
2 drama yang ditulis oleh Kim eun sook sebelumnya telah menjadi hits, yaitu Descendants of the sun dan Goblin.
Rating drama ini awalnya sangat fantastis, yaitu 10%, dan melonjak 11% di episode ke 2 . Tetapi sayangnya, Rating tersebut tidak menanjak tinggi, dan sepertinya kehilangan kepercayaan penonton. Hal ini dibuktikan dengan dropnya rating dari 17% di episode 16, menjadi 8% di episode 17.
Drama ini ratingnya bisa dibilang rendah untuk drama yang menghabiskan budget miliaran won. Di awal, para penonton sangat penasaran, drama seperti apa yang kali ini ditulis oleh Kim Eun sook.
Ada netizen yang mengatakan : Drama ini terlalu berputar putar, di episode tengah (10-16).
Buat yang belum melihat drama ini, dan ga suka spoiler, mohon jangan dibaca ke bawah. SPOILER BERAT!.
Pesan dari drama ini ( AWAS SPOILER!)
Seperti yang kita tau, bahwa drama ini sad ending dan berakhir dengan kematian tokohnya yang tragis, tetapi menurut sebagian orang, drama ini bukan sad ending, mengapa demikian?
Kematian 3 orang yang mencintai go shin ae tersebut, tidak sia sia. Go shin ae mulai menjadi pemimpin pasukan kebenaran yang baru, dan akan terus menjadi orang yang berjalan di jalan kebenaran.
Yoojin Choi sendiri mengajarkan kepada kita, bahwa pendirian seteguh apapun, penderitaan sebesar apapun bisa diluluhkan oleh cinta. Yoojin choi yang menderita karena negerti Joseon sejak kecil, orang tuanya dibunuh dan disiksa, dan Dia dijadikan incaran oleh pemburu budak.
Tidak berhenti disitu, Yoojin dibully dan dikucilkan temannya, ketika hidup di negeri super amerika. Engga tau bahasa mereka. Tetapi penderitaan yang diterimanya di negeri joseon tersebut, ternyata membuat dirinya menyelamatkan joseon karena ada gadis bangsawan yang sangat dicintainya.
Bahkan disaat terakhirnya pun, yoojin menyelamatkan nyawa Go ae shin, dengan nyawanya sendiri.
Kematian pasukan kebenaran pun tidak sia sia, Semangat mereka, perjuangan mereka, akan selalu dikenang sebagai kunci utama drama ini. Kegigihan mereka untuk mempertahankan kebenaran, dan merebut kemerdekaan dari jepang, walaupun akhirnya mati. Tetapi bukan mati untuk hal yang sia sia.
Admin sempat juga berfikir tentang bagaimana negeri kita tercinta ini saat dijajah oleh jepang, mungkin persis seperti film ini, atau malah lebih kejam. Bagaimana bisa sesama manusia berbuat demikian?.
Drama ini mengingatkan korea akan masa kelam dari penghianatan menteri atas raja joseon tahun 1907, serta mengingatkan dunia atas kejamnya masa kolonialisme jepang dahulu. Hingga akhirnya berakhir ketika Bom hiroshima dan nagasaki dijatuhkan. Dan sebab itu juga, indonesia bisa merdeka
Sebenarnya Masih banyak yang pengen ditulis, tentang karakter kudo hina, lee wan ik, Penembak jang, go dong mae, Kim hee sung, yang merelakan tunangannya go ae shin untuk pergi. Masing masing punya karakter yang kuat.
Terima kasih sudah membaca, Semoga bisa berjumpa lagi.
Belum ada Komentar untuk "Review dan Pesan Drama Mr Sunshine"
Posting Komentar